Friday, November 18, 2011

Resiko Minum Soda di Waktu Hamil

Minum soda di saat hamil mempunyai resiko terhadap kesehatan ibu hamil. Resiko tersebut seperti obesitas, hipertensi, melemahkan imunitas dan osteoporosis. Ibu hamil disarankan menghindari minuman bersoda karena banyak mengandung gula, asam fosfat, karbonat, bahan pengawet, dan kafein, yang dapat membahayakan janin.

Resiko obesitas
Dengan banyak meminum soda maka ibu hamil menyebabkan terjadinya kegemukan. Obesitas atau kegemukan ini merupakan faktor utama penyebab meningkatnya risiko diabetes. Pada kehamilan, penyakit diabetes dapat memengaruhi bobot janin menjadi terlalu besar sehingga sulit dilahirkan.

Resiko osteoporosis
Minuman ringan yang memiliki kadar asam fosfat tinggi menyebabkan peningkatan asupan fosfor dalam tubuh. Hal ini pada akhirnya akan meningkatkan risiko terhambatnya penyerapan kalsium dalam tubuh serta berdampak terhadap penurunan massa tulang. Selanjutnya, sudah dapat diduga, potensi untuk terkena osteoporosis juga semakin tinggi.

Resiko hipertensi
Minuman soda memiliki kandungan kafein yang dapat menyebabkan terjadinya hipertensi. Padahal ibu hamil harus dijaga tekanan darahnya karena hipertensi pada ibu hamil dapat menyebabkan terjadinya kelahiran prematur.

Resiko melemahkan sistem kekebalan
Ilmuwan telah membuktikan, gula dapat menghalangi kemampuan tubuh melawan bakteri. Soft drink yang mengandung 12 sendok teh gula cukup melemahkan kemampuan sel darah putih untuk melindungi tubuh dari bakteri jahat, yaitu sekitar 60 persen selama lima jam. Konsumsi minuman bersoda secara berlebihan, apalagi ditambah makanan bergula lainnya, berpotensi membuat sel-sel darah putih tidak bekerja efektif untuk beberapa jam setiap hari.

Baca Juga Artikel Lainnya Tentang Masakan Masakan Indonesia :

Masakan Masakan Indonesia - Hak Cipta © 2012 - Masakan Masakan Indonesia Resiko Minum Soda di Waktu Hamil Semua Hak Cipta Dilindungi. Tentang Kebijakan Privasi Tidak ada bagian dari website ini atau salah satu isinya boleh direproduksi, disalin, diubah atau disesuaikan, tanpa persetujuan tertulis dari penulis, kecuali dinyatakan lain untuk bahan berdiri sendiri. Anda dapat berbagi situs ini dengan salah satu cara berikut: 1). Menggunakan salah satu ikon berbagi ke Situs Sosial Media di bagian bawah setiap halaman (Google Mail, Blogger, Twitter, Facebook, GoogleBuzz); 2). Menyediakan back-link atau URL dari konten bagi yang ingin menyebarkan isi konten, dan 3). Anda dapat mengutip isi dari blog ini dengan atribusi masakanmasakanindonesia.blogspot.com. Syarat Penggunaan Syarat Penggunaan untuk modus berbagi lainnya silahkan hubungi penulis di Jalur Hubungi Saya . Untuk penggunaan komersial dan distribusi isi website ini tidak diperbolehkan tanpa pernyataan dan persetujuan terlebih dahulu dari penulis ditulis.

No comments :

Post a Comment