Monday, January 16, 2012

Resep Cakwe Goreng Enak

Kue cakwe atau dipanggil juga cakue ini adalah jajanan yang dapat kita jumpai dengan mudah. Resep cakwe goreng enak ini dapat anda buat dengan mudah untuk keluarga tercinta. Gak perlu beli dipinggir jalan karena anda bisa buat sendiri di rumah.

Bahan resep cakwe goreng enak :
  • 1 sendok makan baking powder
  • 2 sendok teh baking soda
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 500 gram tepung terigu
  • 400 cc air
Cara membuat cakwe goreng enak :
  • Pertama campur baking powder, baking soda, dan garam. Aduk sampai rata
  • Kemudian masukkan air dan aduk rata kembali
  • Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit, aduk rata. Biarkan selama kurang lebih 20 menit
  • Setelah itu uleni adonan sebentar, biarkan lagi selama 20 menit
  • Ulangi terus sampai 4 kali sampai adonan halus dan betul-betul elastis
  • Balik adonan tersebut, lalu beri sedikit minyak di permukaannya, biarkan selama 1 jam
  • Setelah 1 jam ambil adonan, bungkus dengan selembar plastik, bentuk menjadi persegi panjang, biarkan lagi selama 4 jam.
  • Plastik pembungkusnya dibuka, gulung adonan hingga berbentuk persegi panjang dengan lebar 6 cm dan tebal 1,5 cm.
  • Adonan dipotong dengan ukuran 0,75 cm dan sesuai dengan lebarnya tadi, lalu ambil 2 potong adonan, tumpuk menjadi satu, tekan bagian tengahnya yang memanjang dengan tusuk sate agar melekat, ulangi hingga adonan habis.
Dan yang terakhir ambil 1 buah cakue, tarik kedua ujungnya hingga menjadi panjang 20 cm, lalu masukkan ke dalam minyak yang banyak dan panas, goreng di atas api sedang hingga matang dan berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan. Ulangi proses menggoreng tersebut hingga adonan habis.

Baca Juga Artikel Lainnya Tentang Masakan Masakan Indonesia :

Masakan Masakan Indonesia - Hak Cipta © 2012 - Masakan Masakan Indonesia Resep Cakwe Goreng Enak Semua Hak Cipta Dilindungi. Tentang Kebijakan Privasi Tidak ada bagian dari website ini atau salah satu isinya boleh direproduksi, disalin, diubah atau disesuaikan, tanpa persetujuan tertulis dari penulis, kecuali dinyatakan lain untuk bahan berdiri sendiri. Anda dapat berbagi situs ini dengan salah satu cara berikut: 1). Menggunakan salah satu ikon berbagi ke Situs Sosial Media di bagian bawah setiap halaman (Google Mail, Blogger, Twitter, Facebook, GoogleBuzz); 2). Menyediakan back-link atau URL dari konten bagi yang ingin menyebarkan isi konten, dan 3). Anda dapat mengutip isi dari blog ini dengan atribusi masakanmasakanindonesia.blogspot.com. Syarat Penggunaan Syarat Penggunaan untuk modus berbagi lainnya silahkan hubungi penulis di Jalur Hubungi Saya . Untuk penggunaan komersial dan distribusi isi website ini tidak diperbolehkan tanpa pernyataan dan persetujuan terlebih dahulu dari penulis ditulis.

No comments :

Post a Comment