Friday, January 27, 2012

Resep Membuat Mie Kocok

Mie kocok memang banyak terkenal di daerah seperti jakarta, bandung, medan, aceh, cirebon dan daerah lainnya. Resep membuat mie kocok enak sebenarnya cukup sederhana dengan bahan-bahan yang mudah anda dapatkan di pasar tradisional.

Bahan resep mie kocok :
  • 250 gram mie kering, seduh hingga lunak dan tiriskan
  • 1/4 ekor ayam, rebus hingga lunak dan potong dadu
  • 75 gram tepung beras, larutkan dengan sedikit air
  • 200 gram udang kecil, kupas, sisihkan kulitnya
  • 2 sendok teh jahe cincang, haluskan
  • 3 siung bawang putih dan haluskan
  • 5 buah bawang merah dan haluskan
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 250 mili liter kaldu ayam
  • 1/2 butir pala, memarkan
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 2 buah cengkeh
Bahan pelengkap resep mie kocok :
  • 1 buah tahu cina, goreng matang, lalu potong dadu
  • 3 butir telur rebus, kupas dan belah 4
  • 100 gram taoge, seduh lalu tiriskan
  • 2 batang seledri lalu cincang
  • Bawang goreng secukupnya
  • Kerupuk sagu secukupnya
  • Jeruk nipis secukupnya
Cara membuat mie kocok :
  • Pertama cuci bersih kulit udang
  • Sangrai udang sampai berubah warna
  • Tuangkan 300 ml air, rebus udang dengan api kecil selama 30 menit hingga airnya menjadi sekitar 250 ml, kemudian airnya disaring.
  • Tumis bawang putih dan bawang merah sampai kuning, masukkan udang, masukan ke campuran kaldu ayam dan udang.
  • Masukkan sisa bumbu, lalu didihkan.
  • Sebelum diangkat kentalkan dengan tepung yang dicairkan.
Setelah selesai, sekarang anda dapat menyusunnya kedalam mangkuk. Caranya taruh mie, taoge, potongan tahu, daging ayam, seledri dan telur secara bertumpuk. Tuangkan kuah panas kedalam mangkuk dan taburkan bawang goreng dan kerupuk. Siap untuk disajikan, sebaiknya sediakan sambal dan jeruk nipis.

Baca Juga Artikel Lainnya Tentang Masakan Masakan Indonesia :

Masakan Masakan Indonesia - Hak Cipta © 2012 - Masakan Masakan Indonesia Resep Membuat Mie Kocok Semua Hak Cipta Dilindungi. Tentang Kebijakan Privasi Tidak ada bagian dari website ini atau salah satu isinya boleh direproduksi, disalin, diubah atau disesuaikan, tanpa persetujuan tertulis dari penulis, kecuali dinyatakan lain untuk bahan berdiri sendiri. Anda dapat berbagi situs ini dengan salah satu cara berikut: 1). Menggunakan salah satu ikon berbagi ke Situs Sosial Media di bagian bawah setiap halaman (Google Mail, Blogger, Twitter, Facebook, GoogleBuzz); 2). Menyediakan back-link atau URL dari konten bagi yang ingin menyebarkan isi konten, dan 3). Anda dapat mengutip isi dari blog ini dengan atribusi masakanmasakanindonesia.blogspot.com. Syarat Penggunaan Syarat Penggunaan untuk modus berbagi lainnya silahkan hubungi penulis di Jalur Hubungi Saya . Untuk penggunaan komersial dan distribusi isi website ini tidak diperbolehkan tanpa pernyataan dan persetujuan terlebih dahulu dari penulis ditulis.

No comments :

Post a Comment